Cara Perbaiki Pengaturan 4G Hilang Di Rom V7.3.5.0 Xiaomi Redmi Note 3 PRO

Cara Perbaiki Pengaturan 4G Hilang Di Rom V7.3.5.0 Xiaomi Redmi Note 3 PRO - Mungkin kalian binggung ketika memakai Xiaomi Redmi Note 3 PRO yang sudah mendukung konektifitas $G Lte namun ternyata ketika dibeli dan sampai ketangan tidak ada pengaturan 4G nya sama sekali? atau yang sebelumnya pernah mendapati pengaturan 4G di xiaomi redmi note 3 PRO nya namun tiba-tiba hilang setelah melakukan update OTA atau flashing offline? Bagaimana caranya agar pengaturan 4G bisa kembali lagi muncul di xiaomi redmi note 3 PRO? Simak tutorialnya berikut ini:

Cara Perbaiki Pengaturan 4G Hilang Di Rom V7.3.5.0 Xiaomi Redmi Note 3 PRO


Sebelumnya pernah admin miuitutorial.com membahas hal yang hampir serupa tentang hilangnya pengaturan 4G LTE di redmi note 3 pro , namun kali ini admin akan coba membahasnya lebih dalam serta memberikan beberapa solusi alternatif agar kita para pengguna xiaomi redmi note 3 pro bisa tetap menggunakan 4G LTE dengan lancar.

Issue hilangnya pengaturan 4G sebenarnya bukan hal yang baru, tetapi pernah di alami oleh pengguna redmi note 3 pro pada rom v7.2.3.0 namun setelah adanya update terbaru lagi ke v7.3.2.0 banyak pengguna redmi note 3 pro yang kembali mendapati pengaturan 4G muncul lagi. Namun seiring hadirnya xiaomi redmi note 3 pro secara resmi ke pasar indonesia oleh Mi Indonesia, membuat pengaturan 4G hilang kembali, terkhusus setelah melakukan update firmware v7.3.5.0


Hal ini sepertinya terkait dengan aturan pemerintah indonesia yang mengharuskan smartphone 4G memiliki kandungan lokal sebanyak 30% (TKDN 30%) ditambah kabarnya selain redmi note 3 pro yang sudah secara resmi masuk ke pasar indonesia, akan juga disusul oleh flagship xiaomi Mi5 dan Mi Max. Tak ayal membuat pengguna smartphone xiaomi yang mendambakan koneksi 4G LTE bakal gigit jari karena secara default pengaturan 4G dikunci. Lantas bagaimana cara menyiasatinya agar kita tetap bisa menikmati konektifitas 4G LTE yang super kencang itu? untuk itu admin miuitutorial.com akan coba memberikan beberapa solusi alternatif sebagai berikut:


Cara 1: Factory reset

1. Silahkan log out dulu akun Mi dari redmi note 3 pro kamu
2. Masuk ke setting/pengaturan > Setelan tambahan > buat cadangan & setelan ulang > kembalikan ke setelan pabrik > data personal
3. proses factory reset akan berjalan, tunggu saja sampai selesai kemudian redmi note 3 pro akan melakukan reboot sendiri
4. setelah menyala kembali kamu akan disuguhkan penyetelan awal seperti pertama kali memebeli redmi note 3 pro
5. pada pilihan bahasa, isi pilih bahasa inggris atau english dan untuk locale atau lokasi pilih malayasia
6. untuk yang lain bisa kamu skip
7. selesai
8. Silahkan cek apakah VolLTE dan pengaturan 4G LTE sudah kembali lagi

Cara 2: Donwgrade ke versi lama

1. Ambil official global rom v7.1.7.0 Disini
2. flashing dengan menggunakan Mi flashtool Disini
3. Tutorial flashing global rom redmi note 3 pro bisa langsung

Cara 3: Menggunakan Official Stable China

1. Ambil fastboot rom official stable china Disini
2. Lakukan flashing dengan menggunakan bantuan mi flashtool Disini
3. untuk langkah-langkahnya secara detail bisa

Cara 4: Menggunakan custom Rom seperti Luxury Premium

1. redmi note 3 PRO kamu sebelumnya harus sudah unlock bootloader, jika belum silahkan ikuti tutorialnya Disini
2. Sudah terpasang custom TWRP ALKA, jika belum silahkan
3. Custom rom Luxury premium dan tutorial lengkapnya bisa langsung 

Cara 5: Melakukan pengaturan melalui dial number *#*#4636#*#*

1. Silahkan dial *#*#4636#*#*
2. Pilih informasi telepon 1 > setel jaringan yang disukai > pilih LTE Only atau TD-SCDMA, GSM dan LTE atau profile mana yang menurut kamu lebih cocok
3. Untuk info lengkapnya bisa

Cara 6: Berdoa dan Pasrah agar Xiaomi segera membangun pabrik di Indonesia

1. Pantengin terus fanpage xiaomi Indonesia
2. Tanyain tiap setengah jam admin FP nya kapan xiaomi bikin pabrik di indonesia
3. kirim email ke xiaomi tanyakan juga pertanyaan yang sama
4. Bikin petisi online

Cara 7: Update terbaru: Buat kamu yang sudah terlanjur melakukan update rom global ke v7.3.6.0 dan sama sekali gagal melakukan berbagai cara untuk memunculkan kembali pengaturan 4G atau sinyal 4G di Xiaomi Redmi Note 3 PRO kamu. Ini Cara yang sangat jitu: (Ternyata cara 7 ini juga berfungsi pada v7.3.7.0)

1. Posisi Redmi note 3 PRO a.k.a kenzo kamu berada di global rom v7.3.6.0
2. Matikan kenzo lalu lepas kedua kartu sim jika slot sim 1 dan sim 2 juga dipakai (admin asumsikan micro SD tidak sedang terpasang)
3. Masukkan 1 buah saja kartu sim yang ingin kamu pakai untuk berinternet ria ke slot sim 1
4. Hidupkan kembali kenzo kamu
5. Setelah berhasil masuk ke homescreen silahkan dial *#*#4636#*#* di papan telpon kenzo kamu
6. Masuk ke informasi telepon 1 > Pilih CDMA ONLY (ingat hanya pilih pilihan ini, Jangan yang lain karena yang lain belum tentu setia)
7. Kemdian tunggu sampai jaringan hilang atau sinyal di kenzo kamu hilang atau No Services
8. Masuk Ke menu setting > SIM Card & Mobile Network > SIM 1 > ubah Preffered Network ke Global
9. Selamat, secara otomatis sinyal 4G akan muncul lagi di xiaomi Rredmi Note 3 PRO kamu
10. Jika ingin menggunakan dual SIM kembali, silahkan lepas kemudian pasang kembali kedua kartu SIM
11. Lanjut dial kembali *#*#4636#*#* dan lakukan pengubahan menjadi CDMA ONLY lagi

Cara 8: Update Lagi: Sekalipun Sudah di v7.3.6.0 , ini tutorial caranya agar tetap ada atau muncul pengaturan 4G di setting, sebagai contoh bisa dilihat pada gambar di bawah ini: 


Xiaomi redmi note 3 pro yang dihilangkan pengaturan 4G nya ini hanya sebagai contoh nyata saja, bukan tidak mungkin nantinya smartphone xiaomi tipe lain yang akan masuk secara resmi seperti xiaomi Mi5, Mi Max, Redmi 3/PRO, Redmi 3A dan lain-lain akan dikunci jaringan 4G sekalipun kamu sudah melakukan update firmwere secara offline maupun OTA. Jika ada cara lain guna memunculkan kembali pengaturan 4G di redmi note 3 pro bisa tuliskan di kolom komentar.


TAG : Cara Perbaiki Sinyal 4G  Xiaomi Redmi Note 3 PRO, 4G Hilang, 4G Tidak Conect, Koneksi Internet, 4G Tidak Muncul, 4G Lte Tidak Ada, Mengembalikan 4G.

Subscribe to receive free email updates:

0 Response to "Cara Perbaiki Pengaturan 4G Hilang Di Rom V7.3.5.0 Xiaomi Redmi Note 3 PRO"

Post a Comment